penggunaan lantai kayu sebagai fungsi kesehatan

21.45

Keuntungan Penggunaan Lantai Kayu
Penggunaan parket atau lantai kayu ternyata bukan hanya menjadikan lantai memiliki nilai estetika yang lebih baik, tetapi juga bisa menimbulkan beberapa fungsi lainnya. Fungsi kesehatan misalnya, bisa mengurangi terjadinya rematik karena suhu dari lantai tidak sedingin keramik atau marmer sehingga ketika berjalan di lantai yang menggunakan parket tidak perlu menggunakan sandal atau alas kaki.

lantai kayu kesehatan
Kegunaan dan Keuntungan Menggunakan Lantai Kayu
Menggunakan lantai kayu  atau parket pada umumnya ditujukan untuk menampilkan ruangan yang rapi dan bersih  juga memberikan nilai estetika tertentu. Menggunakan lantai kayu ternyata tidak akan membosankan karena kayu bisa menyeimbangkan suhu ruang dan akan membuat nyaman telapak kaki dengan serat kayu dan pola yang halus dari serat tersebut. Penampilan kayu tidak lah kalah dengan penampilan bahan bahan lainnya yang biasa digunakan untuk bahan lanta. Di dalam rumah, penggunakan kayu akan menjadikan lantai semakin memiliki kesan natural dan karakter yang rapi serta bersih.
Jenis parket yang berbagan kayu solid menggunakan teknologi layer dan lantai laminasi. Memang jika jenis parket ini cukup sulit ditemukan, hal itu karena jenisnya memiliki kerentanan akan kelembaban dan perubahan cuaca yang terjadi juga pada papan dengan berbagai ukuran. Jenis yang paling banyak beredar di Indonesia ialah jenis jati. Kelebihannya ialah memiliki keindahan dan memiliki sifat yang lebih natural dibandingkan dengan bahan lainnya. Untuk jangka waktu yang lama mungkin akan menjadi kusam tetapi bisa difinishing kembali dan menjadikan parket kembali baru.
Untuk jenis lainnya, ada kayu asli yang bisa meminimalisasi kekurangan dari lantai kayu solid. Terdiri dari susunan kayu yang berlapis secara silang yang akan menjadikan lantai lebih stabil karena terbuat dari kayu asli dan bisa tahan terhadap muai dan susut akibat suhu dan keadaan dari lingkungan lantai.
Keuntungan menggunakan lantai kayu  atau parket karena memiliki kualitas yang baik dan bisa dipilih jenisnya sesuai dengan keinginan. Ada parket yang memiliki ketahanan yang baik sehingga bisa menahan beban hingga 800 kg, bahan tersebut bisa dari jenis yang vinyl atau pun jenis kayu imitasi. Lapisan paling atas yang menyerupai kayu asli biasanya terbuat dari plastic coating.

You Might Also Like

0 komentar

About Me

Followers

Like us on Facebook

Flickr Images